Selasa, 18 Mei 2010

Bank Mandiri Incar Posisi Tiga Besar ASEAN

Jakarta -- PT Bank Mandiri Tbk (Persero) menargetkan masuk tiga bank terbesar di ASEAN pada 2020. "Bank Mandiri mempersiapkan diri menjadi top 5 di ASEAN di 2014 dan menjadi top 3 di 2020," ujar Agus Martowardojo, yang dalam rapat umum pemegang saham tahunan terpilih kembali menjadi direktur utama, kemarin.

Pada 2014, kata Direktur Pahala N. Mansyuri, perseroan menargetkan pertumbuhan kapitalisasi pasar melebihi Rp 225 triliun atau dua kali lipat dari saat ini sebesar Rp 110 triliun.

Caranya, menjalankan transformasi tahap kedua. Laba bersih Bank Mandiri tahun lalu melonjak 12 kali lipat dari laba 2005 sebesar Rp 603 miliar--saat proses transformasi tahap pertama dimulai--menjadi Rp 7,2 triliun. Rasio kredit seret gross turun dari 25,2 persen pada 2005 jadi 2,79 persen tahun lalu.

Rapat umum pemegang saham Bank Mandiri kemarin memutuskan pembagian dividen Rp 2,5 triliun bagi pemegang saham atau 35 persen laba bersih 2009. Sisanya, 61 persen sebagai laba ditahan untuk memperkuat struktur permodalan dan 4 persen untuk program kemitraan dan bina lingkungan. Direksi dan komisaris akan menerima bonus tantiem 1,16 persen dari laba.

Dalam rapat tahunan tersebut ditetapkan Edwin Gerungan, Muchayat, Gunarni Soeworo, dan Pradjoto sebagai komisaris. Nama baru yang muncul adalah Cahyana Ahmad Jayadi. Dia menggantikan Soedariono, yang habis masa jabatannya.

Sedangkan Riswinandi menggantikan I Wayan Agus Mertayasa sebagai wakil direktur utama. Tiga direktur baru yang diangkat adalah Sunarso, Fransisca N. Mok, dan Pahala N. Mansury. Adapun yang tak lagi menjabat adalah Sasmita dan Bambang Setiawan. FAMEGA SYAVIRA

sumber :www.korantempo.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar